Tips

Game di era sekarang sering dibekali dengan grafis yang bagus dan tinggi layaknya real. Dengan desain grafis yang tinggi, laptop dan PC harus dilengkapi dengan FPS (frame rate per second) yang dapat mendukung jalannya permainan. Sayangnya masih banyak laptop dan PC yang belum memiliki FPS yang mendukung untuk permainan game dengan desain grafis yang tinggi. Mr.ZetZet akan membagikan beberapa tips untukmeningkatkan FPS di windows. Yuk simak apa saja tipsnya :

1. Perbarui driver hardware

 

 

Driver adalah komponen software yang berfungsi sebagai perangkat komunikasi antara Sistem Operasi dan hardware. Jika Sobat ZetZet sudah lama tidak meng-update driver, ada kemungkinan ini menjadi penyebab FPS low di komputer. Kalian harus mencoba update driver, baik itu prosesor atau kartu grafis.

2. Tutup aplikasi yang tidak dibutuhkan

Game sekarang ini membutuhkan resource yang cukup tinggi. Sobat ZetZet dapat menutup aplikasi lain dengan mudah melalui Taskmanager.

Caranya :  tombol Ctrl + Shift + Esc. Klik tab More details dan Processes untuk mengetahui seberapa banyak sebuah aplikasi menggunakan resource.

3. Defrag harddisk

 

Apabila kamu ingin memperbaiki FPS di PC atau laptop berbasis Windows, defrag rutin sangat dianjurkan.

Caranya :

  • ketik “defrag” di Start Menu
  • klik “Defragment and Optimize Drives”.

4. Mengatur Power Options

Agar FPS bisa meningkat, sebaiknya atur Power Options menjadi High Performance.

Caranya :

  • Settings
  • System
  • Power
  • klik Additional Power Settings
  • klik “High Performance”

5. Matikan Visual Effects di Windows

 

Dengan mematikan visual effects di WIndows dapat mengurangi beban hardware.

Caranya :

  • ketik “performace” di menu Start
  • Adjust the appearance  and performance of Windows.
  • tab Visual Effects
  • “Adjust for best performance”
  • Ok.

Nah itu dia tips dari Mr.ZetZet untuk memaksimalkan FPS pada laptop kalian. Sobat ZetZet juga dapat mengoptimalkan laptop kalian dengan membawa laptop kalian ke Mr.ZetZet atau hubungi kami di WA : 085776938938 (Jakarta Barat), 081717173669 (Jakarta Selatan)