Uncategorized

Ketika beroperasi secara normal maupun sedikit berat, PC pasti akan mencapai titik mesin mulai memanas. Panasnya PC biasanya ditandai dengan kipas yang berputar mulai cepat dan suhu mesin yang meningkat. Tidak perlu panik karena ini adalah tanda bahwa PC-mu berfungsi dengan baik dan normal. Kinerja yang berat akan membuat CPU, GPU, dan HDD menjadi panas.

Bagaimana cara membedakan apakah PC berfungsi dengan baik atau sedang overheat? Salah satunya adalah putaran kipas yang semakin kencang dan berisik. Namun ketika kipasmu tidak berputar atau bunyi, itu juga merupakan masalah lain dimana kipasmu rusak sehingga dapat membuat PC menjadi terlalu panas.

Umumnya PC overheat ditandai dengan kondisi PC yang tiba-tiba mati atau restart dengan sendirinya. Dan tentunya ketika kamu mendapatkan bluescreen, menandakan ada yang perlu diperbaiki dari PC kamu.

Namun pada saat yang sama, ketika kinerja PCmu terganggu, tidak selamanya masalahnya berasal dari dalam PCmu sendiri namun juga kemungkinan adanya malware yang masuk. Kondisi PC yang panas juga bisa membuat berbagai software jahat masuk sehingga penting untuk memiliki antivirus.

Kamu bisa mengecek software, aplikasi, dan berbagai tasks lainnya yang memakan banyak performa CPU menggunakan aplikasi monitor atau cukup mengecek task manager.

Selain penyebab-penyebab yang disebutkan diatas, terdapat juga kemungkinan lain yaitu posisi dan tempat kamu menggunakan PCmu. Suhu ruangan dan permukaan tempat PC diletakkan sangat mempengaruhi kinerja PC. Apakah suhu ruangan terlalu panas? Atau PC diletakkan di permukaan yang berdebu? Atau permukaan yang terlalu empuk? Pastikan kamu menyediakan tempat khusus untuk menggunakan PCmu agar tidak cepat rusak.